Rubrik Tamanan Seri Ke-18, Jajanan Tradisional
- 20-12-2022
Indonesia memiliki berbagai macam corak budaya dan adat, termasuk di dalamnya adalah makanan tradisional. Setiap wilayah mengemas makanan daerahnya sesuai dengan kekayaan alam yang dimiliki. Keraton Yogyakarta melalui rubrik TAMANAN menghadirkan kartu bergambar terkait jajanan tradisional yang ada di Yogyakarta dan sekitarnya.
Melalui rubrik ramah anak ini, orang tua dapat mengajak anak untuk mengeksplorasi lebih jauh jajanan tradisional. Aneka ragam makanan menyajikan tekstur dan rasa yang berbeda akan memberi pengalaman pada palet lidah anak. Proses ini membantu mematangkan kemampuan pengecap anak dan setiap informasi yang anak terima melalui indra akan dikirim ke otak serta mematangkan fungsi otak. Anak menjadi lebih matang kemampuan sensorimotor dan perseptual motorik, sehingga lebih siap untuk menerima informasi serta beradaptasi dengan lingkungan.
Orang tua dapat bermain bersama anak dengan mencocokkan makanan yang anak makan dengan gambar yang ada pada kartu. Kegiatan bermain ini dapat dilakukan dari berbagai jenjang usia mulai dari anak belajar mengenal kata di usia 1 tahun sampai anak usia sekolah, bahkan remaja dan orang dewasa yang ingin belajar dan mengenal jajanan tradisional.
Simak kartu bergambar, audio pengujaran, dan panduan dalam pranala berikut.